Entri yang Diunggulkan

Kumpulan Link Pusat Belanja Tas & Koper Online di Xinfushop.co.id

Cari Pusat Belanja Tas & Koper Online Di Xinfushop , hubungin : 081260227278. Bisa Cicilan 0% & Free Ongkir.   Pusat Belanja TAS...

Selasa, 27 September 2016

Cara Membuat Hotspot Wifi Tanpa Aplikasi Pihak Ke Tiga

Membagikan koneksi internet yang ada di laptop kita agar dapat diakses oleh perangkat lain mungkin menjadi hal yang sudah sering dilakukan. Hal ini biasanya dilakukan pada suatu tempat yang memiliki wifi yang menggunakan keamanan hotspot (misalnya wifi.id telkom), sehingga harus memiliki beberapa akun agar bisa mengkoneksikan beberapa perangkat. Tapi dengan adanya wifi hotspot, kita dapat berbagi koneksi internet hanya dengan menggunakan satu akun. Membuat wifi hotspot biasanya dilakukan dengan menggunakan aplikasi-aplikasi pihak ketiga, misalkan virtual router manager, baidu hotspot dan lain-lainnya. Tapi, pada postingan kali ini Admin akan membagikan tips untuk membuat hotspot tanpa menggunakan aplikasi pihak ketiga.



Tips membuat wifi hotspot tanpa aplikasi pihak ketiga mungkin menjadi hal yang sangat dapat membantu, karena dengan tips ini kita tidak perlu lagi menguras kinerja dari laptop / komputer kita lagi, karena harus menjalankan aplikasi yang membutuhkan memori tinggi. Sama seperti biasanya, jika tidak menggunakan aplikasi pihak ketiga, tentunya kita menggunakan aplikasi bawaan windows. aplikasi bawaan windows yang digunakan untuk tips kali ini adalah hanya menggunakan cmd, dan tools dari control panel. Langsung saja disimak tutorialnya di bawah ini.


Membuat Jaringan Wifi Hotspot

1. Pertama tama, buka cmd sebagai administrator, dengan cara menekan tombol "start" lalu cari "cmd" kemudian klik kanan dan pilih "run as administrator" lalu "yes". Untuk lebih jelasnya perhatikan gambar di bawah ini.


2. Setelah berada di dalam cmd, ketikkan perintah "netsh wlan set hostednetwork mode=allow ssid=namawifihotspotyanginginandabuat key=passwordanda" (tanpa tanda petik), lalu tekan enter.


3. Selanjutnya ketikkan perintah "netsh wlan start hostednetwork" (tanpa tanda petik) lalu tekan enter. Gunanya adalah untuk memulai jaringan wifi hotspot. Jadi jika nantinya Anda ingin mematikan jaringan wifi hotspot yang Anda buat, ketikkan perintah ini pada cmd "netsh wlan stop hostednetwork" (tanpa tanda petik) dan tekan enter.


Dengan demikian jaringan wifi hotspot Anda sudah terdeteksi di sekitar Anda.



Memberikan Akses Internet Kepada Jaringan Wifi Hotspot Yang Telah Dibuat

Setelah membuat jaringan wifi hotspot, kita akan memberikan akses internet terhadap jaringan tersebut.

1. Pertama-tama, klik kanan pada gambar jaringan yang terdapat pada taskbar sebelah kanan, lalu pilih "open network and sharing center".



Perhatikanlah kedua interface pada tampilan yang dimunculkan. Disini ada "wireless connection" yang merupakan interface yang saya gunakan untuk terkoneksi ke jaringan dengan akses internet dan "wireless connection 2" yang merupakan interface yang digunakan untuk hotspot yang di buat tadi.


2. Klik pada "wireless connection"  dan pilih "properties".



3. Selanjutnya klik pada tab "sharing". Disini centang pada semua kotak centang yang tersedia, dan pada bagian home networking connection pilihlah interface yang berfungsi sebagai interface hotspot yang Anda buat tadi. Setelah itu tekan OK.


4. Selesai



Dengan demikian wifi hotspot yang sudah Anda buat tadi telah menerima koneksi internet, dan tentunya setiap perangkat yang terkoneksi ke wifi hotspot yang Anda buat juga akan menerima koneksi internet. 

Cukup mudah kan tutorial kali ini ? sampai jumpa pada postingan Intutoko berikutnya.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar